Website Resmi SMA Negeri 1 Tamansari Kab.Bogor

PKM UNPAM BERBISNIS TANAMAN HIDROPONIK UNTUK KEBUTUHAN PANGAN DI TENGAH PANDEMI COVID-19

TAMANSARI- Pada hari Sabtu (16/10) Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang, melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan mengambil tema PKM kali ini adalah “BERBISNIS TANAMAN HIDROPONIK UNTUK KEBUTUHAN PANGAN DI TENGAH PANDEMI COVID-19”. PKM ini dilaksanakan di SMA Negri 1 Tamansari Bogor , pada Sabtu, 16 Oktober 2021 yang dihadiri oleh siswa/i SMAN 1 Tamansari, dan Bu Rachmawati S. Pi sebagai guru pendamping dan Bapak Ipan Kusyadi,S.kom,M.kom, selaku Dosen Pembimbing kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM).

Dalam kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang di selanggarkan oleh Universitas Pamulang yang bertujuan membantu Siswa/I SMAN 1 TAMANSARI Selama masa pandemic yang menghambat produktif kegiatan sekolah, karena melihat dari potensi di SMAN 1 tamansari serta lingkungan , kita bisa memanfaatkan tanaman hydroponik ini karna lebih menghemat ruang serta perawatannya yang mudah dan memberikan pengetahuan kepada siswa bagaimana caranya berkebun di lahan sempit, serta memberikan informasi atau penjelasan mengenai metode penjualan di media sosial. Dengan adanya keinginan memanfaatkan lahan perkarangan yang sempit dengan menanam aneka sayur organic dan wawasan yang minim tentang bercocok tanam hidroponik serta bagaimana bisa menghasilkan tanaman dan pupuk organik. kegiatan terdiri dari perkenalan, penyampian materi, Quis, Pengenalan Kampus Universitas Pamulang dan dokumentasi. Setelah menyampaikan materi masing-masing memberikan Praktek cara pembuatan tanaman Hidroponik kepada siswa/i yang berkaitan dengan tema, hal ini berujuan untuk siswa/i mengetahui seberapa paham memahami materi.

Dokumentasi Persentasi tanya jawab 1.1

Tujuan dari program pengabdian masyarakat ini

  1. meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan, kesadaran serta memotivasi anak didik dalam pemanfaatan lahan kosong/pekarangan sebagai sumber pangan/ketahanan pangan dan pendapatan keluarga;
  2. menerapkan beberapa teknik sederhana penanaman lahan pekarangan dan pemeliharaannya yang dapat diimplementasikan secara mudah oleh masyarakat;
  3. mampu menyediakan pupuk organic untuk tanaman hidroponik yang ditanam; dan
  4. merubah mindset para anak didik yang semula sebagai wirausaha baru. Dalam rangka mencapai tujuan pengabdian masyarakat kali ini, maka kami harus mempunyai metode yang tepat untuk kegiatan ini. 
 Dokumentasi Perakitan alat Hidroponik 1.2

 Beberapa metode yang kami pilih untuk menjawab tujuan pengabdian ini antara lain dengan  bimbingan teknis, sosialisasi dan workshop yang didalamnya terdapat kegiatan praktek langsung oleh anak didik tentang bercocok tanam hidroponik, pembuatan pupuk organic, membuat studi kelayakan bisnis, merancang strategi pemasaran, dan rencana lanjutan pendampingan kelompok usaha baru yang dibentuk oleh anak didik. Dari hasil kegiatan yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa:

  1. pada dasarnya anak didik SMAN 1 Tamansari menerapkan pemanfaatan lahan pekarangan, sehingga kegiatan pengabdian difokuskan pada peningkatan keterampilan anak didk dalam menyiapkan media tanam untuk budidaya sayuran dengan cara cocok tanam hidroponik, serta pemanfaatan bahan-bahan sekitar untuk pembuatan pupuk organic sesuai tanaman sayur hidroponiknya;
  2. kegiatan pengabdian ini dapat menambah pengetahuan warga tentang pentingnya pemanfaatan lahan pekarangan dengan sistem bercocok tanam hidroponik, sehingga memberikan kesempatan kepada mereka untuk menjadi wirausaha baru yang kedepannya akan tergabung dalam kelompok-kelompok usaha.
Dokumentasi Pemasangan tumbuhan Bersama Siswa/I 1.3

Diakhir kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), Mahasiswa melakukan foto bersama Guru Pendamping dan Dosen pembimbing dan juga memberikan Hasil Rakitan Tanaman Hidroponik sebagai bentuk ucapan terimakasih kepada SMAN 1 TAMANSARI yang diterima oleh Bu Rachmawati S. Pi selaku Guru Pendamping . Dosen Pembimbing dari Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), Pak Ipan Kusyadi,S.kom,M.kom juga mengharapkan kebermanfaatan dari kegiatan PKM itu. “Saya mengucapkan terimakasih banyak atas kesempatan yang di berikan  kepada bapak dan ibu, semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi siswa/i tersebut,” ujarnya.

PENANGGUNG JAWAB BERITA/KEGIATAN : Adi Maulana / Kelompok PKM Tumbuh Bersama

Tinggalkan komentar